|
1st Soccer |
1st Soccer - Mental juara klub borjouis Prancis, Paris-Saint Germain (PSG) patut dipertanyakan setelah menyia-nyiakan dua gol awal yang diciptakan ke gawang Bastia. Pasalnya tim penghuni zona degradasi itu mampu membalikkan keadaan dan menang 4-2!
Menurunkan seluruh skuad “mahalnya”, PSG unggul terlebih dahulu melalui gol yang diciptakan Lucas Moura yang menerima umpan Yohann Cabaye. Lucas mencetak gol melewati Alphonse Areola di menit 10.
10 menit berselang mereka pun menambah keunggulan melalui gol Adrien Rabiot yang berada tepat di dalam kotak penalti. Ia pun merayakannya secara ekspresif menuju bangku cadangan PSG.
Berada di atas angin, PSG justru lengah dan kebobolan sebelum babak pertama usai melalui gol penalti Ryad Boudebouz di menit ke-32. Penalti tercipta karena bola yang menyentuh tangan Gregory van der Wiel.
Benar saja, Bastia menyamakan kedudukan tepat di penghujung babak pertama melalui Francois Modesto. Ia lebih cepat dari Maxwell dan David Luiz untuk menyambut bola sepak pojok, dan membuat kedudukan menjadi 2-2.
Momentum benar-benar dipertahankan Bastia hingga babak kedua. Comebackgemilang dilakukan Sebastien Squillaci dkk, saat Julien Palmeri mencetak gol di menit 56. Gol cantik diciptakan Palmeri saat menendang bola berjarak 25 meter via sepakan first time. Kiper PSG, Nicolas Douchez pun tak mampu berbuat banyak.
Pemain yang sama, lagi-lagi menjadi ancaman Les Parisiens. Palmeri mencetak gol keempat Bastia di menit ke-89 memanfaatkan assist Abdoulaye Keita, Bastia pun mengakhiri laga dengan kemenangan 4-2. Malam bersejarah bagi fan, yang sudah lama tak melihat kemenangan Bastia atas PSG.